Inilah 10 Vitamin untuk Kucing Kampung Terbaik agar Si Anabul Tumbuh Sehat dan Bersemangat
Lengkapi Nutrisi yang Dibutuhkan oleh Anabul dengan Memberi Vitamin Kucing Kampung Terbaik Ini!
Daftar Isi
- Mengapa Kucing Memerlukan Vitamin?
-
- 10 Rekomendasi Vitamin untuk Kucing Kampung - Terbaik & Terbaru 2024
- No 1. Tung Hai Liver Fish Oil: Hewan Peliharaan Selain Kucing Dapat Mengonsumsinya
- No 2. Virbac Nutri Plus Gel: Vitamin Kucing Favorit Sejuta Umat
- No 3. MAXCAT: Vitamin Ampuh dan Bergaransi
- No 4. Vita Plus: Tidak Hanya Menyehatkan Namun Juga Menyembuhkan
- No 5. Fish O Plus: Kapsul Minyak Ikan dengan Nutrisi Komplit
- No 6. Ketwol Drops: Jangan Salah Kira, Ini Bukan Obat Tetes Mata!
- No 7. ICATS 21 VItamins Comprehensive Nutrition Paste: Vitamin yang Diakui oleh Salah Satu Institut di Inggris
- No 8. Conditioning Tablets: Isi yang Banyak Bikin Hemat Pengeluaran Kebutuhan Anabul
- No 9. Body Fat Cat Fattener: Terbukti Super Cepat Bikin Badan Kucing Gemuk
- No 10. Olive Care Vitamin Imunitas: Meningkatkan Imun Kucing Guna Melawan Virus dan Bakteri
- Total 10 rekomendasi lainnya
- Kesimpulan: Vitamin untuk Kucing Kampung
Mengapa Kucing Memerlukan Vitamin?
Pada dasarnya, semua makanan kucing komersial sudah cukup memenuhi semua nutrisi yang kucing butuhkan. Akan tetapi, tidak semua makanan kucing dibuat dengan formula nutrisi yang sama. Dengan alasan tersebut, penting untuk memilih makanan dengan teliti.
Di sisi lain, jika anabul di rumah tidak dalam keadaan sakit, pemberian makanan berkualitas dianggap sudah cukup memenuhi nutrisi anabul. Bahkan, dalam beberapa temuan kasus, memberi anabul tambahan vitamin justru dapat menyebabkan lebih banyak kerugian.
Vitamin akan bekerja maksimal ketika kucing memiliki kondisi khusus yang membuatnya membutuhkan tambahan suplemen. Sebab, meskipun vitamin kucing memiliki manfaat berlimpah, kucing tidak selalu memerlukannya.
Jika makanan kucing yang Unyulicious berikan tidak mengandung nutrisi cukup, maka vitamin menjadi hal penting yang dapat menjaga kesehatan anabul. Vitamin adalah solusi ketika kucing tidak mendapat nutrisi yang cukup dari makanannya, seperti probiotik, lemak Omega-3, dan taurin.
Untuk pemberian vitamin yang tepat, sebaiknya Unyulicious berkonsultasi dengan dokter hewan. Nantinya, dokter hewan akan memberi rekomendasi vitamin sesuai identifikasi nutrisi yang belum terpenuhi dari makanan kucing.
Lantas, apa saja vitamin untuk kucing kampung terbaik yang dapat Unyulicious berikan? Simak artikel ini hingga akhir, ya!
Alis Volat Propriis
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
Cara Memilih Vitamin untuk Kucing Kampung
Melansir dari penelitian Pavinee et al (2023), kucing memiliki kebutuhan vitamin dan mineral. Secara singkat, vitamin yang kucing butuhkan adalah 12 vitamin esensial yang larut dalam lemak dan larut dalam air.
Oleh karena itu, Anda harus cerdik dalam memilih vitamin yang sesuai kebutuhan anabul. Berikut tim Unyu akan menjabarkan beberapa cara memilih vitamin untuk kucing kampung terbaik. Yuk, simak penjelasannya di bawah ini!
Pilih Vitamin sesuai Usia dan Kondisi Anabul
Meskipun vitamin memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan, Unyulicious harus tetap menyesuaikannya dengan usia dan kondisi anabul. Berikut vitamin yang sesuai dengan usia dan kondisi anabul:
Anak Kucing
Mulai dari bayi kucing yang baru lahir hingga masa sapih sekitar umur 2 bulan, kitten mendapat nutrisi dari induknya. Setelah masa sapih, saat itulah anak kucing membutuhkan vitamin. Vitamin dapat melengkapi nutrisi yang kucing butuhkan, membantu pertumbuhan, dan menjaga imun tubuhnya.
Dengan alasan tersebut, sebaiknya Unyulicious memberi vitamin A, vitamin B, vitamin D, vitamin E, dan vitamin K yang dapat membantu pembekuan darah. Selain itu, kitten juga memerlukan minyak ikan untuk meningkatkan nafsu makannya.
Kucing yang Sedang Hamil
Unyulicious wajib memberi vitamin pada kucing hamil untuk membantu menjaga daya tahan tubuh si induk sekaligus janinnya. Nantinya saat lahir, anak kucing pun akan tumbuh sehat. Untuk itu, Unyulicious bisa memberi vitamin A, vitamin D, dan vitamin E.
Kucing dengan Nafsu Makan yang Kurang
Selain memberi makanan kucing kampung biar cepat gemuk, Unyulicious juga bisa memberi vitamin gemuk badan sesekali. Jenis vitamin yang dapat mendukung proses tersebut yaitu vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, dan minyak ikan. Jika nafsu makan anabul meningkat, maka ia akan gendut dengan kulit dan bulu yang sehat.
Cermati Komposisi Vitamin
Tidak berbeda dengan jenis makanan, setiap vitamin juga memiliki komposisi yang berbeda. Tidak hanya tujuan dari pemberian vitamin tersebut, melainkan juga target usianya. Berikut komposisi vitamin dan manfaatnya yang perlu Unyulicious ketahui:
Protein
Protein memiliki manfaat yang baik untuk memperbaiki kulit, bulu, kuku, serta antibodi anabul. Selain itu, protein juga berperan untuk menghasilkan energi sehingga kucing dapat beraktivitas dengan baik setiap harinya.
Akan tetapi, protein juga memiliki efek samping yang dapat menjadi penyebab masalah pencernaan. Hal ini sering kali terjadi pada kucing yang memiliki alergi terhadap protein. Maka, Unyulicious perlu memilih protein yang mudah dicerna biar anabul dapat lebih mudah menyerap nutrisi dari protein.
Vitamin A dan Vitamin B
Sama seperti manfaat vitamin A bagi manusia, vitamin A juga bermanfaat untuk mata kucing. Selain vitamin A, vitamin B juga dapat membantu menjaga kesehatan mata, lho! Tidak hanya menjaga agar mata berfungsi dengan normal, kedua vitamin ini juga dapat melindungi kucing dari berbagai penyakit dan membantu kesembuhan mata kucing.
Vitamin E, Omega-3, dan Omega-6
Vitamin E, Omega-3, dan Omega-6 adalah nutrisi yang membantu menyehatkan kulit dan bulu kucing. Pada dasarnya, Omega-3 dan Omega-6 membantu menjaga kucing dari peradangan. Sedangkan vitamin E membantu untuk meningkatkan kesehatan kulit.
Perhatikan Bentuk dan Tekstur Vitamin
Vitamin kucing memiliki bentuk dan tekstur yang beragam dari bubuk, gel, cair, hingga tablet. Oleh karena itu, pastikan Unyulicious memilih vitamin yang memiliki kemudahan dalam mengonsumsinya. Untuk lebih jelasnya, perhatikan penjelasan berikut.
- Vitamin jenis bubuk: tidak terlalu sulit untuk mengonsumsinya. Sebab, vitamin jenis bubuk dapat Unyulicious campurkan ke dalam makanan atau minuman anabul.
- Vitamin jenis gel: bisa jadi cukup menyulitkan bagi Unyulicious. Sebab, dalam memberikannya, Unyulicious harus memegangi kucing dan menempelkan vitamin tersebut ke langit-langit mulut kucing.
- Vitamin jenis tablet: tidak semua kucing bisa langsung mengonsumsinya. Jika kucing mengeluarkannya kembali, maka Unyulicious harus menghaluskan tablet ini terlebih dahulu. Selanjutnya, Unyulicious bisa mencampurnya dengan wet food anabul.
- Vitamin jenis cair: menjadi jenis vitamin yang paling mudah daripada jenis lainnya. Unyulicious bisa meneteskan langsung ke mulut kucing atau mencampurnya ke dalam minuman kucing.
10 Rekomendasi Vitamin untuk Kucing Kampung - Terbaik & Terbaru 2024
Setelah mengetahui cara memilih dan manfaat dari setiap jenis vitamin, apakah masih ada yang bikin Unyulicious penasaran? Sebelum Unyulicious mengutarakannya, tim Unyu akan membagikan beberapa jenis vitamin untuk kucing kampung yang bagus terlebih dahulu.
Tentunya, beberapa jenis vitamin di bawah ini dapat Unyulicious temukan dengan mudah di apotik, pet shop atau bahkan e-commerce. Check it out!
Hewan Peliharaan Selain Kucing Dapat Mengonsumsinya
Tung Hai Liver Fish Oil
Rp18.900
Vitamin Kucing Favorit Sejuta Umat
Virbac Nutri Plus Gel
Rp18.500
Vitamin Ampuh dan Bergaransi
MAXCAT
Rp68.000
Tidak Hanya Menyehatkan Namun Juga Menyembuhkan
Vita Plus
Rp18.500
Kapsul Minyak Ikan dengan Nutrisi Komplit
Fish O Plus
Rp19.000
Jangan Salah Kira, Ini Bukan Obat Tetes Mata!
Ketwol Drops
Rp13.950
Vitamin yang Diakui oleh Salah Satu Institut di Inggris
ICATS 21 VItamins Comprehensive Nutrition Paste
Rp46.450
Isi yang Banyak Bikin Hemat Pengeluaran Kebutuhan Anabul
Conditioning Tablets
Rp13.950
Terbukti Super Cepat Bikin Badan Kucing Gemuk
Body Fat Cat Fattener
Rp13.999
Meningkatkan Imun Kucing Guna Melawan Virus dan Bakteri
Olive Care Vitamin Imunitas
Rp49.700
Tung Hai Liver Fish Oil
Rp18.900 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Cod liver oil, vitamin A, vitamin D2, refine vegetable oil, dan lainnya
- Bentuk dan Tekstur: Tablet cair
- Isi Produk: 500 butir
Alasan kami memilihnya:
Merk rekomendasi vitamin kucing kampung yang pertama adalah Tung Hai Liver Fish Oil. Vitamin dengan bentuk kapsul berisi minyak ikan ini memiliki tingkat kepopuleran yang tinggi. Pasalnya, produk ini dapat memperkuat vitalitas, meningkatkan daya tahan tubuh, membantu pertumbuhan pada anak kucing, dan cocok untuk segala usia.
Jika memiliki hewan peliharaan lain selain kucing di rumah, Unyulicious juga dapat memberi vitamin ini. Sebab, semua hewan peliharaan seperti burung, anjing, kelinci, musang, dan hamster bisa mengonsumsinya.
Kelebihan:
- Harga terjangkau
- Bisa untuk semua hewan peliharaan
Kekurangan:
- Tekstur minyak yang sedikit lengket bisa jadi bikin kucing tidak nyaman
Virbac Nutri Plus Gel
Rp18.500 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Vitamin A, vitamin B Kompleks, vitamin D, vitamin E, protein, kalsium, dan lainnya
- Bentuk dan Tekstur: Gel
- Berat Produk: 15 gram (repack) & 120 gram
Alasan kami memilihnya:
Merk unggulan kedua dari tim Unyu adalah Virbac Nutri Plus Gel. Banyak orang yang memilih memberi vitamin ini karena mengandung nutrisi lengkap yang kucing butuhkan.
Nutri Plus Gel juga memanfaatkan nutrisi hewani yang lebih cepat berubah menjadi energi. Tidak hanya menjaga daya tahan tubuh dan meningkatkan imunitas, vitamin ini juga mampu menghilangkan rasa lelah dan stres pada kucing.
Kelebihan:
- Harga terjangkau
- Mengandung ekstrak murni dari hewan dan tumbuhan
Kekurangan:
- Proses pemberian secara langsung bisa jadi cukup susah untuk Unyulicious yang baru pertama kali memiliki kucing
MAXCAT
Rp68.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Vitamin A, vitamin D, vitamin E, vitamin B Kompleks, vitamin K, lysine, dan lainnya
- Bentuk dan Tekstur: Kapsul
- Isi Produk: 30 butir & 70 butir
Alasan kami memilihnya:
MAXCAT menjadi merk vitamin rekomendasi tim Unyu berikutnya. Dengan komposisi nutrisi yang lengkap membuat pemilik kucing suka untuk memberi vitamin ini kepada anabulnya. Selain itu, MAXCAT juga menawarkan garansi.
Dalam artian jika ketika Unyulicious memberikan vitamin ini kepada anabul, namun anabul tidak ada perubahan, maka MAXCAT akan memberi ganti rugi tersendiri untuk Unyulicious. So, dari keuntungan tersebut sudah dapat dipastikan bahwa merk ini sangat ampuh untuk memenuhi semua kebutuhan nutrisi anabul.
Kelebihan:
- Dapat dikonsumsi setiap hari
- Bisa untuk kitten
Kekurangan:
- Bentuk kapsul yang keras bisa jadi kurang nyaman bagi anabul, sehingga Unyulicious perlu menghaluskannya terlebih dahulu
Vita Plus
Rp18.500 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Vitamin B1, vitamin B2, vitamin B6, vitamin B8, vitamin B12, vitamin C, dan lainnya
- Bentuk dan Tekstur: Cair
- Berat Produk: 30 ml
Alasan kami memilihnya:
Jika melihat sekilas, tampak kemasan Vita Plus ini seperti obat tetes mata, ya? Namun, karena kemasan yang unik ini, pemberian Vita Plus untuk kucing menjadi mudah.
Merk vitamin ini aman untuk Unyulicious berikan kepada anabul. Sebab, Vita Plus bukanlah obat melainkan multivitamin, sehingga tidak akan menimbulkan efek samping selama Unyulicious memberikannya dalam dosis yang sesuai.
Kelebihan:
- Manfaatnya sudah teruji di peternakan kecil hingga besar
- Bentuk cair mudah diserap oleh tubuh
Kekurangan:
- Kemasan relatif kecil
Fish O Plus
Rp19.000 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Omega-3, omega-6, vitamin A, vitamin D
- Bentuk dan Tekstur: Softgel
- Isi Produk: 50 butir
Alasan kami memilihnya:
Siapa bilang kulit dan bulu kucing kampung tidak bisa seindah kucing ras? Jangan salah, dengan perawatan yang tepat, kucing kampung bisa tumbuh dengan baik seperti kucing ras. Perawatan tersebut mulai dari makanan, memandikan, hingga memberi vitamin kucing kampung.
Fish O Plus dapat membantu kucing kampung memiliki kulit yang sehat dan bulu yang lebat. Untuk dosis konsumsi, Unyulicious bisa memberi 1 butir per kg berat badan kucing sehari.
Kelebihan:
- Harga terjangkau
- Selain kucing, produk ini juga bisa untuk anjing
Kekurangan:
- Tekstur cair minyak bisa jadi kurang nyaman untuk kucing, sehingga Unyulicious perlu membuka dan mencampurnya dengan makanan kucing
Ketwol Drops
Rp13.950 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Vitamin B1, vitamin B2, vitamin E, nicotinamide, dan panthothenate
- Bentuk dan Tekstur: Cair
- Berat Produk: 15 ml
Alasan kami memilihnya:
Kucing kampung identik dengan rasa penasaran yang tinggi alias senang berkelahi. Sayang, berkelahi sering kali bikin bulu-bulu kucing rontok bahkan mengalami kebotakan. Untuk mengembalikan performa kucing, Unyulicious bisa memberi Ketwol Drops.
Vitamin ini terkenal ampuh untuk mengatasi kebotakan pada bulu kucing. Tidak hanya menumbuhkan bulu kucing, vitamin ini juga bikin bulu menjadi lebih mengilap, lebat, dan lembut. Bahkan, vitamin ini dapat mencegah kucing mengalami kerontokan berikutnya.
Kelebihan:
- Harga terjangkau
- Pengaplikasiannya mudah
Kekurangan:
- Kemasan relatif kecil
ICATS 21 VItamins Comprehensive Nutrition Paste
Rp46.450 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Susu kalsium, 21 jenis vitamin dan mineral, dan lainnya
- Bentuk dan Tekstur: Pasta
- Berat Produk: 50 gram
Alasan kami memilihnya:
Cukup berbeda dari merk vitamin sebelum-sebelumnya, merk ICATS menawarkan produk dengan tekstur pasta seperti pasta gigi. Produk ICATS memiliki 3 produk dengan kualitas unggul, salah satunya adalah ICATS 21 VItamins Comprehensive Nutrition Paste.
Vitamin ini mengandung 21 jenis vitamin dan mineral yang mendukung pertumbuhan kucing. Selain dari sisi komposisi, produk ini juga telah diakui oleh Royal Veterinary College (RVC), University of London. So, Unyulicious tidak perlu ragu jika ingin memberikannya ke anabul di rumah.
Kelebihan:
- Aman dikonsumsi setiap hari
- Baik untuk induk kucing yang sedang hamil atau dalam masa menyusui
Kekurangan:
- Tekstur pasta bisa jadi cukup asing untuk kucing yang baru pertama kali mengonsumsinya
Conditioning Tablets
Rp13.950 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Vitamin B Kompleks, pati jagung, kalium karbonat, pati tapioka, dan lainnya
- Bentuk dan Tekstur: Tablet
- Isi Produk: 200 butir
Alasan kami memilihnya:
Rekomendasi produk vitamin kucing kampung dari tim Unyu selanjutnya adalah Conditioning Tablets. Vitamin ini mengandung nutrisi yang lengkap untuk kucing, termasuk vitamin B Kompleks dan mineral.
Conditioning Tablet cocok untuk kucing yang sedang dalam kondisi khusus, seperti stres dan kehamilan. Selain itu, vitamin ini juga membantu menjaga kegugupan dan mendukung sistem kekebalan alami.
Kelebihan:
- Aman diberikan kepada anjing
- 98% bebas lemak
Kekurangan:
- Berbentuk tablet sehingga Unyulicious perlu menghaluskannya terlebih dahulu agar kucing lebih nyaman
Body Fat Cat Fattener
Rp13.999 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B12, vitamin D, vitamin K, l-lysine, dan lainnya
- Bentuk dan Tekstur: Bubuk
- Isi Produk: 50 gram
Alasan kami memilihnya:
Anabul sering berkelana beberapa hari dan ketika pulang tampak kurus? Unyulicious tidak perlu khawatir. Body Fat Cat Fattener dapat menjadi solusi agar si anabul kembali berisi. Melihat dari namanya, tentu manfaat dari vitamin adalah untuk membuat kucing gemuk dengan cepat.
Berbeda dari vitamin lainnya, produk ini memang mengandung berbagai macam bahan yang memang khusus untuk menggemukkan badan. Sehingga proses gemuk badan kucing akan jauh lebih cepat daripada vitamin lainnya.
Kelebihan:
- Harga terjangkau
- Cara penggunaanya mudah
Kekurangan:
- Kemasan relatif kecil
Olive Care Vitamin Imunitas
Rp49.700 Cek HargaFitur & Spesifikasi:
- Komposisi Bahan: Organic Leafy Green Vegetables, Astaxanthin, Chlorella Spirulina Vulgaris Pacifica, Spirulina Platensis, Blend Dunaliella Salina, Exclusive Blend Of Micro-algae for Optimumcellular Nutrition, Heamatococcus Pluvialis.
- Bentuk dan Tekstur: Kapsul
- Isi Produk: 10-80 butir
Alasan kami memilihnya:
Merk vitamin dari rekomendasi tim Unyu yang terakhir adalah Olive Care Vitamin Imunitas. Vitamin ini sangat cocok untuk si anabul yang sering kali bepergian. Sebab, vitamin ini bermanfaat untuk menambah stamina.
Tidak hanya itu, vitamin imunitas ini juga meningkatkan antibodi agar mampu melawan bakteri dan virus. Akan tetapi, agar hasil menjadi lebih optimal, Unyulicious bisa berkonsultasi terlebih dahulu. Hal ini karena setiap kucing akan memiliki hasil yang berbeda-beda.
Kelebihan:
- Aman untuk kucing segala umur dan kondisi
- Mampu menyeimbangkan gizi secara keseluruhan
Kekurangan:
- Harga relatif mahal
Tanya Jawab Seputar Vitamin untuk Kucing Kampung
Sebelum mengakhiri membaca penjelasan dari tim Unyu, alangkah baiknya Unyulicious membaca beberapa yang sering kali ditanyakan terkait vitamin untuk kucing kampung. Yuk, simak lebih lanjut!
Apakah vitamin manusia bisa untuk kucing?
Tidak bisa. Meskipun secara umum jenis dan manfaat vitamin sama, namun tidak dianjurkan untuk memberi vitamin manusia kepada kucing karena dapat menimbulkan efek samping.
Vitamin apa saja yang baik untuk kucing?
Beberapa vitamin yang baik untuk kucing antara lain Nutri Plus Gel, Body Big Cat, Vita Plus, dan Stimulo.
Kucing kampung apa bisa gemuk?
Bisa, kucing kampung bisa gemuk selama Unyulicious memberikan perawatan yang tepat.
Kesimpulan: Vitamin untuk Kucing Kampung
Kucing adalah hewan yang sangat menggemaskan. Tidak heran, banyak orang yang memilih untuk memelihara kucing, sebab kucing dapat menjadi teman di kala sepi melanda.
Terdapat beberapa jenis kucing, salah satunya kucing kampung atau kucing domestik. Secara umum, kucing kampung memang identik sebagai kucing yang rebel dan susah diatur. Namun, dengan perawatan dan interaksi yang baik, tentu kucing kampung akan tumbuh sehat dan mudah diatur seperti kucing anggora.
Adapun perawatan yang perlu Unyulicious berikan salah satunya adalah vitamin untuk kucing kampung. Pemberian vitamin mampu menjaga kondisi kucing agar tetap kuat dan tahan dengan cuaca alam yang tidak menentu.
Vitamin juga membantu memenuhi kebutuhan serat kucing sehingga dapat lebih mudah menyerap nutrisi dari makanan yang ia konsumsi dan mudah diatur. Menurut Unyulicious, apakah memberi vitamin kepada kucing bisa menjadi ajang bonding selain bermain bersama? Tulis jawabannya pada kolom komentar di bawah ini, ya!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Unyu mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.