Hide Menu

Mulai Langkah Awal Bisnis dengan Melakukan 8 Cara Memanfaatkan Peluang Bisnis Ayam Broiler

Cara Mudah Bagi Pemula untuk Memanfaatkan Peluang Usaha Ayam Potong yang Menjanjikan, Lengkap!

Artikel Peluang Bisnis Ayam Broiler ini diposting diperbarui
2 Pembaca
Like
Peluang Bisnis Ayam Broiler 2024
© freepik.com

Apakah Peluang Usaha Ayam Potong Cukup Baik untuk Pemula?

Apakah Peluang Usaha Ayam Potong Cukup Baik untuk Pemula?
freepik.com

Peluang usaha ayam potong terbuka lebar. Melihat dari aspek finansial, peluang bisnis ayam pedaging adalah salah satu usaha yang memberi keuntungan yang menjanjikan. Permintaan pasar terhadap ras ayam pedaging cukup kuat dan sarana distribusi tersebar di mana-mana. Mulai dari pasar tradisional, pedagang ayam keliling, warung pinggir jalan, hingga supermarket butuh pasokan ayam pedaging.

Dalam memasarkan ayam potong, Unyulicious bisa menyesuaikan dengan kondisi setempat dan yang paling menguntungkan. Unyulicious bisa memasarkan langsung ke konsumen akhir, pedagang eceran, pedagang pengepul, atau pedagang besar.

Secara umum, ada 2 pola bisnis ayam potong yang dapat Unyulicious lakukan. Pola tersebut antara lain secara mandiri dan mitra atau plasma-inti. Jika memilih pola mandiri, maka harus melakukan semua aktivitas bisnis secara mandiri tanpa melibatkan pihak lain. Sedangkan jika memilih pola plasma-inti, Anda akan bekerja sama dengan perusahaan, dimana perusahaan sebagai inti.

Dengan gambaran pola tersebut, Unyulicious bisa memilih sistem peluang bisnis ayam broiler mana yang paling menguntungkan. Di bawah ini, tim Unyu telah menyiapkan cara yang dapat Unyulicious lakukan sebagai pemula untuk menangkap peluang bisnis ayam pedaging tersebut. Tanpa menunggu lama-lama, check it out!

I. G. A. Pusparani
Writer
Content Writer

Alis Volat Propriis

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Unyu. Meski Unyu terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Unyu. Silakan baca kebijakan editorial Unyu untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

8 Peluang Bisnis Ayam Broiler - Terbaru 2024

Melansir jurnal penelitian Muhammad Nur Kholis, bisnis ayam broiler adalah salah satu sektor usaha yang dapat memberi keuntungan kepada peternak (2022). Bahkan, prospek ternak ayam potong juga sangat bagus karena memiliki peran pembangunan nasional.

Maka dari itu, banyak peternak yang memanfaatkan ladang ini sebagai tempat berbisnis karena peluang untungnya yang besar. Jika Unyulicious pun tertarik, ayo simak cara-cara dari tim Unyu dalam memanfaatkan peluang bisnis ayam broiler berikut!

1
Buat Perhitungan dengan Cermat

Pastikan Tidak Ada Perhitungan yang Terlewat

Buat Perhitungan dengan Cermat

2
Siapkan Lahan Peternakan Sesuai Standar

Persiapkan Calon Lahan Peternakan Sebaik Mungkin

Siapkan Lahan Peternakan Sesuai Standar

3
Pastikan Kandang Sudah Sesuai dengan Jenis Ayam

Setiap Jenis Ayam Memiliki Preferensi Kandang Berbeda

Pastikan Kandang Sudah Sesuai dengan Jenis Ayam

4
Beli Bibit Ayam Berkualitas

DOC yang Berkualitas Memiliki Proteksi Diri yang Baik

Beli Bibit Ayam Berkualitas

5
Sediakan Pakan Ayam yang Berkualitas

Pantau Secara Berkala Semua Aspek Pendukung Pertumbuhan

Sediakan Pakan Ayam yang Berkualitas

6
Lakukan Pemasaran tentang Bisnis

Pembeli Potensial Berpengaruh pada Keberlanjutan Bisnis

Lakukan Pemasaran tentang Bisnis

7
Lakukan Pemotongan Ayam Sesuai Standar

Usahakan Ayam Langsung Mati dalam 1 Kali Sembelih

Lakukan Pemotongan Ayam Sesuai Standar

8
Perkuat Ayam dengan Vaksin dan Pemeliharaan Tepat

Selain Bibit, Pemeliharaan Juga Menentukan Kualitas Ternak

Perkuat Ayam dengan Vaksin dan Pemeliharaan Tepat

Anda bisa percaya Unyu. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Unyu meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Pastikan Tidak Ada Perhitungan yang Terlewat
© freepik.com
1
Pastikan Tidak Ada Perhitungan yang Terlewat

Buat Perhitungan dengan Cermat

Membuat perhitungan dengan cermat adalah hal utama yang perlu Unyulicious lakukan. Unyulicious harus menghitung modal awal serta analisa perhitungan biaya operasional dan biaya penyusutan. Dari perhitungan tersebut, Unyulicious bisa menentukan jumlah ayam pedaging yang akan dipelihara dan luasan kandang yang dibutuhkan.

Perlu Unyulicious ketahui, bahwa usia ayam broiler siap potong yaitu 8 minggu. Maka, Unyulicious harus menghitung dengan teliti berapa banyak pakan yang dibutuhkan selaam 8 minggu tersebut dan biaya operasional lainnya. Sebagai gambaran, Unyulicious bisa menggunakan skema pembiayaan ternak ayam broiler di bawah ini:

  • Modal Awal

  1. Kandang ukuran 5×5 (10 unit) = Rp 3 juta
  2. Peralatan makan dan minum = Rp 800 ribu
  3. Peralatan lainnya = Rp 120 ribu
  • Modal Operasional

  1. 500 bibit ayam = Rp 250 ribu
  2. Karung pakan (12 karung) = Rp 2 juta
  3. Suplemen dan vaksin = Rp 300 ribu
  4. Kebutuhan listrik = Rp 225 ribu

Jika menjumlahkan kedua biaya tersebut, maka jumlah modal yang perlu Unyulicious persiapkan adalah sekitar Rp 7 juta. Perlu Unyulicious ingat, semakin baik dan matang sebuah persiapan, maka Unyulicious akan semakin siap dalam menjalankan bisnis.

Persiapkan Calon Lahan Peternakan Sebaik Mungkin
© freepik.com
2
Persiapkan Calon Lahan Peternakan Sebaik Mungkin

Siapkan Lahan Peternakan Sesuai Standar

Rekomendasi kami

Langkah selanjutnya dalam memulai bisnis ayam potong yaitu menyediakan lahan budidaya ayam. Sebelumnya, bagaimana cara tepat untuk menentukan luas lahan yang sesuai untuk peternakan ayam?

Bisnis ayam potong broiler berskala rumahan perlu mempertimbangkan luas dan karakter lahan sesuai kebutuhan. Pastikan luas lahan sesuai sebab akan sangat menentukan proses ternak. Jika lahan terlalu sempit, maka ayam akan hidup berdesakan yang mana dapat memperburuk proses ternak. 

Sebagai gambaran untuk Unyulicious, jika luas lahan budidaya sekitar 1-2 meter, umumnya cukup ditempati oleh 8-12 ekor ayam. Jika menempatkan ayam lebih dari jumlah tersebut, maka Unyulicious perlu memperluas lahan hingga 2 meter.

Di sisi lain, pastikan lahan peternakan Unyulicious tidak dekat dengan rumah warga untuk mencegah risiko terkena penyakit unggas. Tidak hanya luas lahan, Unyulicious juga perlu memerhatikan jenis atau karakter lahan yang diperlukan. Untuk ayam broiler, ia membutuhkan lahan bersih, kering, dan sirkulasi udara yang baik.

Setiap Jenis Ayam Memiliki Preferensi Kandang Berbeda
© freepik.com
3
Setiap Jenis Ayam Memiliki Preferensi Kandang Berbeda

Pastikan Kandang Sudah Sesuai dengan Jenis Ayam

Rekomendasi kami

Setelah lahan, Unyulicious juga perlu memerhatikan kandang ayam yang akan digunakan. Pada dasarnya, jenis kandang ayam cukup beragam, antara lain kandang dengan sistem postal, REN, dan baterai.

Untuk kandang ras ayam broiler, sebaiknya Unyulicious menggunakan kandang sistem portal. Kandang ini memiliki desain tertutup dan umumnya diisi dengan sekam padi di bagian alas kandang. 

Kedua, kandang sistem baterai adalah jenis kandang dengan desain bertingkat dan bersekat. Kandang ini cocok untuk budidaya ayam telur.

Sedangkan kandang jenis REN adalah kandang yang terbuka tanpa atap dan hanya menggunakan pagar. Kandang ini cocok untuk ayam kampung karena desainnya membuat ayam lebih leluasa dalam bergerak.

DOC yang Berkualitas Memiliki Proteksi Diri yang Baik
© freepik.com
4
DOC yang Berkualitas Memiliki Proteksi Diri yang Baik

Beli Bibit Ayam Berkualitas

Rekomendasi kami

Tahap berikutnya yaitu membeli bibit ayam, baik jantan dan betina yang berkualitas. Unyulicious bisa mendapat anak ayam tersebut dari pusat pembibitan ayam pedaging. Sebagai pedoman Unyulicious untuk mendapat bibit terbaik, perhatikan ciri-ciri di bawah ini:

  1. Memiliki mata cerah
  2. Sehat dan terbebas dari penyakit
  3. DOC (Day Old Chicken) lincah dan aktif
  4. Bersuara nyaring
  5. Tubuh tahan panas
  6. Kaki DOC besar dan bersih
Pantau Secara Berkala Semua Aspek Pendukung Pertumbuhan
© freepik.com
5
Pantau Secara Berkala Semua Aspek Pendukung Pertumbuhan

Sediakan Pakan Ayam yang Berkualitas

Rekomendasi kami

Ketika sudah mendapatkan bibit ayam berkualitas, maka tantangan bisnis ayam potong semakin meningkat. Sebab, tidak semua anak ayam yang Unyulicious beli akan bertahan sampai dewasa. Beberapa anak ayam tidak bertahan dan Unyulicious harus menyatat semua penyusutan.

Sebenarnya penyusutan minim wajar terjadi, namun jika jumlah penyusutan cukup besar, maka terdapat hal yang salah. Bisa jadi ayam yang Unyulicious rawat terkena penyakit. Di sisi lain, ada pula kemungkinan kandang yang Unyulicious siapkan tidak memiliki ventilasi yang baik.

Tidak hanya itu, kualitas pakan dan air juga bisa menjadi faktor penyebab ayam tidak bisa bertahan. Oleh sebab itu, sebagai pendukung agar ayam tetap sehat, beri pakan berkualitas dan tambahan vitamin seperti contoh produk rekomendasi berkualitas dari tim Unyu di atas.

Pembeli Potensial Berpengaruh pada Keberlanjutan Bisnis
© freepik.com
6
Pembeli Potensial Berpengaruh pada Keberlanjutan Bisnis

Lakukan Pemasaran tentang Bisnis

Sembari menanti semua anak ayam besar dan siap potong, Unyulicious bisa melakukan pemasaran bisnis. Bahkan, Unyulicious juga bisa melakukan prospek ternak ayam potong. Hal ini bertujuan agar Unyulicious sudah memiliki calon pembeli potensial saat ayam-ayam sudah siap potong.

Unyulicious juga bisa membuat penawaran kepada pedagang pasar, pebisnis atau jual secara langsung ke konsumen. Bisnis yang paling tepat untuk dijadikan tujuan seperti warung makan atau restoran yang membutuhkan pasokan daging ayam potong dalam jumlah banyak.

Usahakan Ayam Langsung Mati dalam 1 Kali Sembelih
© freepik.com
7
Usahakan Ayam Langsung Mati dalam 1 Kali Sembelih

Lakukan Pemotongan Ayam Sesuai Standar

Jika ayam ternak sudah siap panen, maka Unyulicious bisa langsung menyembelihnya. Pastikan lokasi penyembelihan cukup jauh dari kandang. Proses penyembelihan juga memiliki cara tersendiri. Jika mempertimbangkan nilai kehalalan, maka Anda harus menyembelihnya sesuai dengan syariat Islam.

Unyulicious juga perlu menyediakan ruang dan alat-alat yang dibutuhkan. Keberadaan alat pendingin juga penting untuk menjaga ayam potong tetap segar. Di sisi lain, jika tidak ingin menyembelihnya sendiri, Unyulicious bisa bekerja sama dengan rumah potong ayam.

Selain Bibit, Pemeliharaan Juga Menentukan Kualitas Ternak
© freepik.com
8
Selain Bibit, Pemeliharaan Juga Menentukan Kualitas Ternak

Perkuat Ayam dengan Vaksin dan Pemeliharaan Tepat

Rekomendasi kami

Memberi vaksin juga termasuk cara ternak ayam potong. Vaksinasi penting untuk ayam ternak, biasanya dilakukan sebanyak 2 kali, yaitu pada umur 4-5 hari dan 21 hari. Vaksin pertama melalui tetes mata dan yang kedua melalui suntik di dada. Unyulicious bisa memberi vaksin ND/tetelo, ND Strain B1, dan ND Lasotta untuk menjaga kesehatan ayam.

Di sisi lain, Unyulicious juga perlu melakukan pemeliharaan dengan memantau kondisi ayam secara rutin. Saat kedatangan bibit, berilah vitamin Viterna Plus guna mengembalikan kebugaran ayam. Jangan lupa untuk mengganti alas pakan setiap 3 hari sekali atau saat lembab.

Perhatikan juga suhu kandang sebab ayam akan bergerombol ketika dingin dan menjauhi lampu penghangat ketika panas. Jika nampak gejala ayam sakit, pisahkan ayam dan beri vaksin untuk mencegah penularan.

Tanya Jawab Seputar Peluang Bisnis Ayam Broiler

Setelah membaca beberapa penjelasan dari tim Unyu di atas, luangkan sedikit waktu untuk membaca beberapa pertanyaan yang telah tim Unyu rangkum. Tentunya, penjelasan di bawah ini akan sangat bermanfaat untuk Unyulicious sebelum memutuskan membuka budidaya ayam potong.

Berapa keuntungan ternak ayam 1000 ekor?

Asumsikan berat setiap ayam 2 kg per ekor dengan harga Rp 32.000/kg. Dari 1000 ayam, biasanya yang dapat panen hanya sekitar 966 ekor. Dengan jumlah tersebut, maka jumlah berat ayam adalah 1.932 kg. Jumlah tersebut jika dikalikan harga per kilo adalah Rp 61.824.000. Jika, total modal usaha adalah sebesar Rp 49.980.000, maka hasil keuntungan bersih ternak ayam 1000 ekor adalah Rp 11.844.000.

Apakah ternak ayam broiler menguntungkan?

Iya, ternak ayam broiler adalah salah satu peluang bisnis yang cukup menguntungkan secara ekonomi.

Apakah usaha peternakan ayam menjanjikan?

Iya, bisnis peternakan ayam cukup menjanjikan sebab permintaan pasar dari tahun ke tahun terus mengalami peningkatan.

Kesimpulan: Peluang Bisnis Ayam Broiler

Ayam adalah hewan jenis unggas yang memiliki pasar yang cukup besar, terlebih pasar ayam untuk konsumsi. Permintaan terkait daging ayam potong semakin meningkat, terlebih ketika bulan Ramadhan dan hari-hari besar lainnya tiba.

Itulah sebabnya, peluang bisnis ayam broiler cukup menjamur di Indonesia. Sebagai langkah awal, cobalah untuk melakukan ternak dengan 50 bibit ayam. Selanjutnya, jika Unyulicious sudah mengerti teknik berternak yang benar, tentu menghasilkan 100 bahkan 5000 ekor ayam bukan lagi hal yang mustahil!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Unyu adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Unyu mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo