Hide Menu

Terapkan 7 Cara Memelihara Ayam Petelur Berikut dan Lihat Efeknya Saat Musim Panen Datang!

Berikut Cara Pelihara Ayam Petelur yang Benar dari Anak hingga Dewasa agar Telur Hasil Panen Berkualitas

Artikel Cara Memelihara Ayam Petelur ini diposting diperbarui
1 Pembaca
Like
Cara Memelihara Ayam Petelur 2024
© freepik.com

Apakah Bisnis Ayam Petelur Cukup Berisiko?

Apakah Bisnis Ayam Petelur Cukup Berisiko?
freepik.com

Sama halnya dengan bisnis lainnya, melakukan kegiatan budidaya ayam petelur atau layer juga memiliki risiko. Unyulicious sebagai peternak ayam layer harus bisa mengantisipasi potensi buruk yang bisa saja terjadi dalam bisnis ini.

Risiko pertama yang bisa saja terjadi yaitu kematian ayam. Tentunya, untuk memperkecil risiko kematian tersebut, cara beternak ayam petelur yang dapat Unyulicious lakukan adalah menjaga kesehatan ayam serta kebersihan kandangnya. Dengan begitu, ayam layer akan mudah terhindar dari penyakit. 

Risiko dari berbisnis ayam petelur berikutnya adalah harga jual yang tidak tentu. Artinya, harga telur di pasar sering kali berubah-ubah, sehingga keuntungan bersih yang Unyulicious dapatkan susah untuk diperkirakan. Maka, untuk pemula, pastikan mengetahui risiko sebelum memulai untuk berbisnis ayam petelur.

Di sisi lain, kondisi cuaca yang ekstrim juga menjadi salah satu risiko bagi pebisnis ayam petelur. Saat musim kemarau tiba, harga jagung sebagai pakan utama ayam bisa melambung tinggi. Oleh sebab itu, cara pelihara ayam petelur yang dapat Unyulicious lakukan adalah mewaspadai risiko tersebut.

Hal terakhir yang harus Unyulicious pahami adalah sifat yang rajin dan ulet menjaga kebutuhan ayam. Jika Unyulicious tidak rajin bahkan lalai, maka risiko kematian dan kualitas telur yang buruk akan lebih tinggi. 

Maka, dalam rangka membantu Unyulicious menjalankan bisnis tersebut, tim Unyu telah menyiapkan cara memelihara ayam petelur yang tepat. Yuk, cari tahu dan simak dengan seksama cara budidaya ayam petelur di bawah ini, ya! 

I. G. A. Pusparani
Writer
Content Writer

Alis Volat Propriis

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Unyu. Meski Unyu terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Unyu. Silakan baca kebijakan editorial Unyu untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

7 Cara Memelihara Ayam Petelur - Terbaru 2024

Selain melakukan pemeliharaan terbaik mulai dari masa DOC, Unyulicious juga bisa melakukan keperawatan ayam petelur sejak masa pullet. Pemeliharaan ayam pada masa pullet berlangsung selama 30 minggu atau sekitar 7 bulan pertama.

Organ tubuh ayam terjadi di usia 0-6 minggu, tulang dengan otot pada usia 4-12 minggu, moulting di umur 9-10 minggu, dan organ reproduksi di usia 12-30 minggu. Sedangkan hormon diproduksi saat ayam memasuki usia 17 minggu, fungsi kalsium dan reverse di umur 18-20 minggu, dan bulu di usia 24 minggu.

Lalu, ayam akan memasuki fase dewasa ketika menginjak usia 30 minggu. Menurut penelitian Zulfikar (2013), pemeliharaan ayam petelur membutuhkan penanganan khusus dan penting untuk diperhatikan. Kunci yang utama untuk mencapai produksi optimal yaitu menjalankan manajemen yang baik. 

Oleh sebab itu, tim Unyu telah menyiapkan cara memelihara ayam petelur mulai dari anak hingga dewasa yang tepat. Yuk, simak syarat dan alat apa saja yang dibutuhkan di bawah ini!

1
Menyiapkan Lokasi Kandang

Lokasi Kandang dan Kesehatan Ayam Saling Mempengaruhi

Menyiapkan Lokasi Kandang

2
Menentukan Jenis Kandang

Pilih Kandang yang Tepat untuk Mempermudah Perawatan

Menentukan Jenis Kandang

3
Memilih Bibit Unggul

Bibit yang Berkualitas Umumnya Memiliki Proteksi Diri yang Baik

Memilih Bibit Unggul

4
Memberi Pakan Bernutrisi

Pemberian Pakan dan Minuman Harus Seimbang

Memberi Pakan Bernutrisi

5
Memberi Suplemen Tambahan

Vitamin dan Suplemen Hanyalah Faktor Pendukung

Memberi Suplemen Tambahan

6
Melakukan Vaksinasi

Vaksinasi Mampu Menjaga Kesehatan Ayam secara Optimal

Melakukan Vaksinasi

7
Menjaga Kebersihan Kandang

Kandang Dapat Mempengaruhi Kesehatan Ayam

Menjaga Kebersihan Kandang

Anda bisa percaya Unyu. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Unyu meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Lokasi Kandang dan Kesehatan Ayam Saling Mempengaruhi
© freepik.com
1
Lokasi Kandang dan Kesehatan Ayam Saling Mempengaruhi

Menyiapkan Lokasi Kandang

Cara beternak ayam petelur bagi pemula yang pertama adalah memilih lokasi yang tepat untuk kandang. Faktanya, tempat adalah pondasi utama yang benar-benar harus diperhitungkan dan tidak boleh terlewatkan.

Hal itu karena ternak ayam sangat beresiko menimbulkan bau yang tidak sedap dari kotorannya. Selain faktor bau kotoran, risiko penularan penyakit ke manusia juga cukup besar. Faktor lain yang menjadi kemungkinan ayam stres adalah ketika sekitar kandangnya terlalu berisik. 

Pilih Kandang yang Tepat untuk Mempermudah Perawatan
© freepik.com
2
Pilih Kandang yang Tepat untuk Mempermudah Perawatan

Menentukan Jenis Kandang

Jika Unyulicious sudah menemukan lokasi kandang, cara merawat ayam petelur selanjutnya yaitu menentukan jenis kandang. Secara umum, terdapat 2 jenis kandang ayam, yaitu kandang umparan atau koloni dan kandang baterai. Apa perbedaannya? Berikut penjelasannya:

  • Kandang Umparan

Jenis kandang ini memungkinkan peternak memasukkan semua ayamnya di 1 kandang. Sehingga, ukuran kandang umparan ini biasanya cukup besar. Kandang jenis ini juga cocok untuk bisnis kandang ayam pedaging.

  • Kandang Baterai

Kandang ini sangat cocok untuk melakukan kegiatan budidaya ayam petelur bagi pemula. Penggunaan jenis kandang ini akan memudahkan Unyulicious dalam pengumpulan telur. Akan tetapi, jika jumlah ayam terlalu banyak, maka kandang kurang efisien dari ukuran kandang. 

Bibit yang Berkualitas Umumnya Memiliki Proteksi Diri yang Baik
© freepik.com
3
Bibit yang Berkualitas Umumnya Memiliki Proteksi Diri yang Baik

Memilih Bibit Unggul

Rekomendasi kami

Terdapat 2 jenis bibit atau DOC (Day Old Chicken) ayam petelur yang dikembangkan di Indonesia, yaitu ayam petelur putih dan coklat. Umumnya, ayam petelur putih memiliki bulu berwarna putih dan telurnya berwarna kecoklatan. Saat dewasa, jenis ayam petelur ini bisa memiliki berat sebesar 1,7 kg.

Sedangkan ayam petelur cokelat memiliki bulu berwarna cokelat, sama halnya dengan warna telurnya. Ketika sudah mencapai usia dewasa, ayam ini dapat mencapai bobot hampir 2,1 kg.

Selain jenis DOC yang akan Unyulicious pilih, kondisi dari DOC juga perlu Unyulicious perhatikan. DOC tidak boleh cacat dan bulu harus menutup badan secara rata. Tidak hanya itu, DOC tersebut juga harus memiliki pertumbuhan normal dan pastikan Unyulicious membeli di penjual DOC terpercaya.

Pemberian Pakan dan Minuman Harus Seimbang
© freepik.com
4
Pemberian Pakan dan Minuman Harus Seimbang

Memberi Pakan Bernutrisi

Rekomendasi kami

Pada dasarnya, makanan untuk ayam harus memiliki unsur protein, kalsium, karbohidrat, mineral, serta vitamin yang tinggi. Unyulicious harus memberi makanan bernutrisi seperti tepung ikan, jagung giling, dan juga dedak. 

Di sisi lain, pemberian minuman juga harus Unyulicious perhatikan. Di awal, Unyulicious bisa membuat minuman berupa campuran gula dan obat anti stres. Pemberian obat tersebut bertujuan agar ayam tenang dan cepat beradaptasi dengan lingkungannya.

Vitamin dan Suplemen Hanyalah Faktor Pendukung
© freepik.com
5
Vitamin dan Suplemen Hanyalah Faktor Pendukung

Memberi Suplemen Tambahan

Rekomendasi kami

Selain pemberian pakan dan minum yang seimbang, cara menernak ayam petelur berikutnya yaitu memberi vitamin. Suplemen yang ayam petelur butuhkan cukup beragam, antara lain vitamin A, vitamin D, vitamin E, vitamin K, Bioti, Asam Folat, dan lainnya.

Suplemen yang baik dapat menggantikan kekurangan kandungan bahan baku dan mencukupi kebutuhan nutrisi harian. Selain itu, vitamin adalah faktor pendukung agar ayam cepat bertelur di samping pemberian pakan dan manajemen pemeliharaan yang baik.

Adapun standar rata-rata ayam mulai bertelur adalah di 18-19 minggu awal. Maka, pemberian vitamin dapat mempercepat pertumbuhan ayam petelur. Akan tetapi, sebelum memberi vitamin ke ayam, pastikan Unyulicious melihat gambar aturan pakai yang tertera. Jangan sampai vitamin yang seharusnya menyehatkan malah membuat ayam sakit.

Vaksinasi Mampu Menjaga Kesehatan Ayam secara Optimal
© freepik.com
6
Vaksinasi Mampu Menjaga Kesehatan Ayam secara Optimal

Melakukan Vaksinasi

Rekomendasi kami

Vaksinasi adalah cara agar nutrisi dan vitamin ayam dapat terjaga. Vaksin juga dapat membantu proteksi ayam petelur menjadi lebih maksimal. Maka dari itu, ada baiknya untuk melakukan vaksinasi pada ayam.

Akan tetapi, jika Unyulicious merasa pemberian vaksin cukup memberatkan, maka Unyulicious bisa melakukan cara lain yang lebih terjangkau. Caranya yaitu dengan menjemur ayam di bawah sinar matahari pagi setiap hari.

Kandang Dapat Mempengaruhi Kesehatan Ayam
© freepik.com
7
Kandang Dapat Mempengaruhi Kesehatan Ayam

Menjaga Kebersihan Kandang

Cara memelihara ayam petelur yang terakhir yaitu memastikan kebersihan kandang. Sebab, kesehatan kandang sangat berpengaruh pada kesehatan ayam-ayam ternak.

Selain itu, jika Unyulicious tidak menjaga kebersihan kandang, maka kandang berpotensi membawa bibit penyakit dan bau tidak sedap. 

Tanya Jawab Seputar Cara Memelihara Ayam Petelur

Sebelum Unyulicious mengakhiri artikel ini, luangkan sedikit waktu untuk membaca beberapa pertanyaan terlebih dahulu. Penjelasan di bawah ini dapat menambah pengetahuan Unyulicious tentang modal, sistem, dan hasil dari kegiatan budidaya ayam petelur. Check it out!

Langkah awal beternak ayam petelur?

Langkah-langkah awal yang dapat Anda lakukan dalam kegiatan ternak ayam petelur antara lain buat perencanaan bisnis, menyiapkan dan menentukan lokasi kandang, memilih bibit unggul, memberi pakan berkualitas, melakukan vaksinasi, serta menjaga kebersihan kandang.

Ayam petelur biar cepat bertelur dikasih makan apa?

Agar cepat bertelur, Anda bisa memberi makan bernutrisi tinggi seperti dedak, bungkil, jagung giling, dan tepung tulang, serta memberi suplemen tambahan.

Berapa lama memelihara ayam petelur?

Anda bisa memelihara ayam petelur mulai dari umur 1 hari hingga umur afkir lebih dari 90 minggu.

Kesimpulan: Cara Memelihara Ayam Petelur

Ayam adalah salah satu jenis unggas yang dibudidaya untuk dimanfaatkan telur dan dagingnya. Terdapat 2 jenis ayam yang sering kali dibudayakan, yaitu ayam petelur dan ayam pedaging. Untuk ayam pedaging, seperti ayam kampung dan broiler, biasanya dibudidayakan untuk usaha ayam potong.

Namun, melakukan kegiatan budidaya memang membutuhkan modal yang tidak sedikit, kecuali Anda menggunakan sistem tradisional tanpa menggunakan teknologi modern. Sebab, banyak modal dan biaya yang harus Anda perhitungkan dengan cermat.

Akhir kata, semoga cara memelihara ayam petelur di atas dapat menjadi pedoman untuk Anda. Dengan membaca penjelasan dari tim Unyu, Anda bisa memperkirakan sistem dan alat apa yang Unyulicious butuhkan. Lantas, siapkah Anda membangun perusahaan ayam petelur terbaik dan memiliki ayam lebih dari 1000 ekor?

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Unyu adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Unyu mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo