Hide Menu

Capai Jumlah Maksimal Kitten Lahir dengan Menerapkan 6 Cara agar Kucing Beranak Banyak!

Berniat Meramaikan Rumah dengan Anak-Anak Kucing? Lakukan Cara agar Kucing Beranak Banyak di Bawah Ini.

Artikel Cara agar Kucing Beranak Banyak ini diposting diperbarui
2 Pembaca
Like
Cara agar Kucing Beranak Banyak 2024
© istockphoto.com/bulentozber

Cermati Tanda-Tanda Kucing akan Melahirkan

Cermati Tanda-Tanda Kucing akan Melahirkan
istockphoto.com/Pryanett

Sebagai pemilik kucing, tentunya Unyulicious harus mengetahui tanda-tanda kucing akan melahirkan dan membantunya. Sama halnya seperti mamalia pada umumnya, kucing berkembang biak dengan cara perkawinan, hamil, dan melahirkan

Secara naluri alam, kucing betina dapat melakukan persalinan sendiri tanpa bantuan apa pun dan siapa pun. Namun, bagi pemilik kucing yang baru mengalami kehamilan pertama, tentunya proses persalinan perdana bisa menjadi sesuatu yang mendebarkan. 

Maka dari itu, Unyulicious perlu mengetahui beberapa hal di bawah ini, agar proses persalinan dapat berjalan dengan lancar tanpa kendala. Berikut tanda-tanda kucing akan melahirkan setelah melewati masa kehamilan sekitar 3 bulan:

  • Mencari Tempat yang Nyaman

Ciri pertama yaitu ketika 1 atau 2 hari sebelum anak kucing lahir, induk kucing akan mencari tempat yang aman, nyaman, tenang, dan hangat untuk melahirkan. 

  • Puting Susu Membesar

Selain mencari tempat yang nyaman, kucing yang akan melahirkan juga menunjukkan beberapa perubahan fisik, salah satunya adalah puting susu akan menonjol, membesar, dan berubah warna menjadi lebih cerah atau gelap. 

  • Induk Kucing Mulai Gelisah

Menjelang waktu persalinan, induk akan terlihat mondar-mandir dengan terengah-engah, gelisah, dan menjilati tubuhnya terus menerus, terutama di area kelaminnya. 

  • Kontraksi Mulai Terlihat

Saat kitten akan lahir, ciri-ciri yang akan induk kucing tunjukkan yaitu ia mengalami kontraksi atau gerakan rahim mendorong bayinya keluar. Hal ini dapat membuat kucing mengeong kesakitan, terkadang juga diikuti dengan keluarnya darah atau cairan ketuban. 

  • Nafsu Makan Meningkat 

Saat umur kehamilan kucing menginjak minggu ke-4, umumnya nafsu makan kucing yang sedang hamil akan meningkat, sehingga berat badannya pun akan bertambah. Meskipun begitu, nafsu makan yang meningkat juga dapat menjadi tanda bahwa kucing cacingan saat hamil.

Jika Anda merasa porsi makan kucing saat hamil berlebihan, jangan gegabah memberi obat cacing kepadanya. Lebih baik konsultasikan kondisinya ke dokter hewan untuk mendapat diagnosa yang tepat. 

Jika Unyulicious memiliki kucing yang hamil dan ingin menambah pengetahuan tentang masa kehamilan serta melahirkan kucing, simak artikel cara agar kucing beranak banyak ini, ya. 

I. G. A. Pusparani
Writer
Content Writer

Alis Volat Propriis

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Unyu. Meski Unyu terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Unyu. Silakan baca kebijakan editorial Unyu untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

6 Cara agar Kucing Beranak Banyak - Terbaru 2024

Saat ini, masih belum ada cara agar kucing beranak banyak secara pasti. Namun, umumnya dalam waktu kehamilan yang cukup singkat yaitu 60-65 hari, induk kucing akan melahirkan kitten sebanyak 2-6 ekor. Mengetahui usia kehamilan kucing tentu dapat membantu Anda untuk ikut merawat calon bayi kucing dan induknya. 

Akan tetapi, meskipun tidak ada cara tertentu agar kucing beranak banyak, Unyulicious tetap bisa melakukan beberapa langkah agar nantinya kitten lahir dengan sehat tanpa kekurangan. Oleh karena itu, cari tahu cara-cara merawat induk kucing ketika hamil terbaru di bawah ini, ya. 

1
Berikan Asupan Nutrisi Lengkap

Pakan Bernutrisi Baik untuk Induk dan Janin

Berikan Asupan Nutrisi Lengkap

2
Jangan Memberi Makan Secara Berlebihan

Makan Berlebih Justru Membuatnya Sakit

Jangan Memberi Makan Secara Berlebihan

3
Pastikan Kucing Tidak Dehidrasi

Sediakan Tempat Minum di Sebelah Tempat Pakannya

Pastikan Kucing Tidak Dehidrasi

4
Beri Induk Tempat yang Nyaman

Jauhkan Tempat Tinggal Kucing dari Kebisingan

Beri Induk Tempat yang Nyaman

5
Kondisikan Lingkungan Sekitar Tetap Tenang

Induk yang Sedang Hamil akan Menjadi Lebih Agresif

Kondisikan Lingkungan Sekitar Tetap Tenang

6
Ikuti Tips Perawatan dari Dokter Hewan

Konsultasi Secara Rutin dan Lakukan Tips yang Diberikan

Ikuti Tips Perawatan dari Dokter Hewan

Anda bisa percaya Unyu. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Unyu meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Pakan Bernutrisi Baik untuk Induk dan Janin
© istockphoto.com/SvetlanaRey
1
Pakan Bernutrisi Baik untuk Induk dan Janin

Berikan Asupan Nutrisi Lengkap

Rekomendasi kami

Menurut penelitian Margaret (2006), selama masa kehamilan, kebutuhan makanan berprotein meningkat, terutama asam amino-arginin, lisin, dan triptofan. Induk kucing akan mencari makanan berprotein tinggi daripada makanan kaya karbohidrat. 

Kucing harus mengonsumsi makanan sehat dan bergizi agar tetap sehat, serta pertumbuhan janin akan terjaga. Pemberian pakan kucing hamil bisa Unyulicious campur dengan pakan untuk anak kucing. Unyulicious juga bisa memberikan camilan untuk kucing, namun jangan berlebihan dan tetap harus memerhatikan komposisi nutrisinya. 

Makan Berlebih Justru Membuatnya Sakit
© istockphoto.com/percds
2
Makan Berlebih Justru Membuatnya Sakit

Jangan Memberi Makan Secara Berlebihan

Rekomendasi kami

Cara selanjutnya yaitu dengan tidak memberi pakan secara berlebihan. Ketika hamil, perut kucing akan membesar mengikuti pertumbuhan janin di kandungannya. 

Saat itu pula, induk kucing akan merasakan tekanan pada perutnya, sehingga tidak memungkinkan untuk makan terlalu banyak. Oleh sebab itu, sebaiknya perhatikan asupan makanan yang Unyulicious berikan kepada kucing. Meskipun kucing membutuhkan makanan yang sehat dan bergizi, namun hindari memberinya pakan berlebih untuk mencegahnya sakit. 

Sediakan Tempat Minum di Sebelah Tempat Pakannya
© istockphoto.com/Taalulla
3
Sediakan Tempat Minum di Sebelah Tempat Pakannya

Pastikan Kucing Tidak Dehidrasi

Rekomendasi kami

Memastikan kucing tetap terhidrasi merupakan hal yang penting untuk Unyulicious lakukan. Air dapat menunjang kesehatan induk dan jabang bayinya. Jika kucing malas minum ketika hamil, coba campurkan sedikit air pada makanannya. Selain itu, Unyulicious juga bisa memberi pakan basah karena makanan jenis ini memiliki kandungan air yang cukup tinggi. 

Jauhkan Tempat Tinggal Kucing dari Kebisingan
© istockphoto.com/chiehidaka
4
Jauhkan Tempat Tinggal Kucing dari Kebisingan

Beri Induk Tempat yang Nyaman

Rekomendasi kami

Selain nutrisi, keamanan dan kenyamanan tempat tinggal juga dapat memengaruhi kondisi kehamilan induk. Menjelang waktu kelahiran, kucing cenderung bersembunyi di tempat yang tenang dan jauh dari keramaian. Tempat tersebut dianggap aman oleh kucing untuk bersembunyi. 

Oleh karena itu, penting untuk menyiapkan tempat yang aman dan jauh dari kebisingan untuk si anabul. Unyulicious bisa menyiapkan kotak kardus atau plastik, lalu letakkan alas kain hangat.

Anda juga bisa menyediakan ruang khusus untuk kucing hamil agar ia merasa aman dan tenang. Jika memilih untuk memberikan ruang khusus, Unyulicious bisa menggunakan rekomendasi warm bed pet di atas. 

Induk yang Sedang Hamil akan Menjadi Lebih Agresif
© istockphoto.com/Yamko
5
Induk yang Sedang Hamil akan Menjadi Lebih Agresif

Kondisikan Lingkungan Sekitar Tetap Tenang

Induk kucing yang sedang hamil muda cenderung mudah stres dan agresif. Oleh karena itu, penting untuk menciptakan lingkungan yang tenang untuk anabul. Terlebih jika Unyulicious memiliki hewan peliharaan lain, alangkah baiknya untuk memisahkan mereka terlebih dahulu. 

Konsultasi Secara Rutin dan Lakukan Tips yang Diberikan
© istockphoto.com/svetlananakleyschikova
6
Konsultasi Secara Rutin dan Lakukan Tips yang Diberikan

Ikuti Tips Perawatan dari Dokter Hewan

Cara terakhir yaitu berkonsultasi dan mengutip perawatan dari dokter hewan. Ketika mengetahui kucing peliharaan sedang hamil, sebaiknya cek kondisi kesehatannya secara rutin. Ikuti saran dokter tentang pakannya, merawat, perawatan, dan waktu tidur untuk menjaga kesehatan induk dan calon anak. 

Tanya Jawab Seputar Cara agar Kucing Beranak Banyak

Setelah mengetahui tentang cara agar kucing beranak banyak di atas, selanjutnya tim Unyu akan merangkum beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan terkait hal serupa. Simak penjelasannya di bawah ini. 

Berapa anak kucing paling banyak?

Umumnya, anak kucing dapat mengandung anak kucing sebanyak 2-6 ekor. 

Bagaimana cara mengatasi kucing yang susah melahirkan?

Jika sudah tiba waktu kelahiran namun si induk terlihat susah melahirkan, segera bawa induk kucing tersebut ke klinik hewan terdekat. Dengan penanganan yang tepat, tentu dapat menyelamatkan nyawa induk maupun bayi kucing. 

Bagaimana cara mengetahui jumlah anak kucing dalam kandungan?

Beberapa cara dapat dilakukan untuk mengetahui jumlah anak kucing dalam kandungan, seperti palpasi perut kucing, melakukan USG, melakukan radiografi atau sinar X, dan menggunakan alat tes kehamilan. Semua proses tersebut dapat dilakukan oleh dokter di klinik hewan. 

Berapa lama plasenta kucing keluar?

Setiap kali anak kucing lahir, induk akan mengeluarkan plasenta. Biasanya, plasenta atau ari-ari bayi kucing akan keluar sekitar 15 menit setelah anak kucing lahir, namun tidak selalu begitu. Beberapa kitten lahir bahkan sebelum plasenta keluar. 

Kesimpulan: Cara agar Kucing Beranak Banyak

Jika anak kucing sudah lahir, hal selanjutnya yang dapat Anda lakukan adalah memberi pil KB atau langsung memandulkan kucing. Alasan dari memberi pil KB atau melakukan steril agar kucing betina tidak lagi birahi dan berhenti bereproduksi.

Tidak hanya untuk membuat kucing berhenti bereproduksi, steril juga dapat mencegah kucing dari resiko masalah kesehatan. Namun, perlu Anda perhatikan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter dan membaca gambar petunjuk di luar kemasan sebelum memberikan ke kucing. 

Selama masa kehamilan, Anda harus memastikan kucing selalu dalam keadaan tenang, nyaman, dan terpenuhi asupan nutrisinya. Dengan memastikan hal tersebut, maka satu per satu cara agar kucing beranak banyak dapat terlaksana.

Jika tidak Anda lakukan, maka dapat menjadi penyebab bayi kucing lahir dalam kondisi prematur atau mati tidak lama habis ia lahir. Oleh sebab itu, beri perhatian dan perawatan terbaik jika si anabul sedang hamil hingga tiba masa ia menyusui, ya!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Unyu adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Unyu mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo